post image
KOMENTAR
Ratusan massa  bentrok dengan aparat kepolisian di kawasan Pendopo Umar Baki, Jalan Veteran, Kelurahan Tangsi, Kecamatan Binjai Kota, Jumat (21/8).

Dalam bentrokan ini,  ratusan personel Dalmas Polres Binjai dibantu prajurit Kodim 0203/Langkat dan juga Satpol PP meredam aksi massa yang semakin anarkis menolak hasil penghitungan suara.

Massa yang semakin emosi,  melempari petugas  dengan batu dan benda lainnya.

Untuk mengendalikan massa, mobil pemadam kebakaran milik Dinas PMK Kota Binjai diturunkan dan memukul mundur massa dengan menyemprotkan air.

Kejadian ini bukan benar-benar terjadi. Ini merupakan simulasi yang dilakukan untuk  pengamanan Pemilu 2015 di Kota Binjai.

"Kegiatan ini merupakan agenda Polresta Binjai dalam rangka kesiapan Polres Binjai Dalam Pengamananan Pemilukada 2015.  Ada 500 personil Polri dan TNI ditambah dengan Linmas yang diturunkan melakukan simulasi ini," kata Kapolres Binjai AKBP Mulya Hakim Solichin.

Dikatakan Mulya, dengan adanya simulasi ini, diharapkan Pilkada Binjai dapat berjalan dengan aman.

"Kepada masyarakat. kita berharap kepada masyarakat untuk saling menjaga keamanan dan kenyamanan dalam pelaksanaan pesta demokrasi dan semoga tak terjadi apa-apa," jelasnya.

Menurut Mulya, kegiatan ini sebagai proses pembelajaran bagi semua tentang begitu berat dan sulitnya tanggung jawab.

Pengorbanan yang dilakukan guna menghindari kerusuhan dari tindakan sekelompok oknum tak bertanggung jawab yang tidak menerima hasil Pilkada.

Kegiatan simulasi berlangsung juga disaksikan oleh Plt Walikota Binjai diwakili oleh Asisten I Amran Matondang, Dandim 0203 Langkat diwakili Kasdim, Mayor Inf Supriyono. Lalu hadir pula, Wadanyonif 100/Raider Mayor Inf Renaldy Prabowo, Arhanud Dan Q Batre Capt Arh Febri, dan Kaden A Brimobdasu AKBP Dedy Indriyanto. [hta]

Komunitas More Parenting Bekerja Sama Dengan Yayasan Pendidikan Dhinukum Zoltan Gelar Seminar Parenting

Sebelumnya

Sahabat Rakyat: Semangat Hijrah Kebersamaan Menggapai Keberhasilan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Komunitas