Tujuh jamaah calon haji Kloter I embarkasi Medan batal berangkat ke tanah suci ini, Jumat (21/8). Hal ini terjadi karena visa mereka belum keluar dari pemerinah Arab Saudi hingga hari ini.
"Ya, tujuh jamaah calon haji keberangkatannya tertunda karena visa" kata Kabid pelaksanaan haji dan umroh Sumut, Bahrum Saleh kepada wartawan.
Panitia penyelenggara haji sendiri menurut Bahrum sudah mencari solusi dengan memundurkan kelompok terbang jamaah dengan harapan visanya sudah diterima sebelum berangkat.
"Insyaallah besok akan diberangkatkan," tegasnya
Selain tujuh jamaah calon haji yang batal berangkat karena permasalahan visa, sebanyak 2 calon jamah haji lainnya tidak berangkat.
"Yang itu karena istrinya sakit, sehingga suaminya turut mendampingi" katanya.
Dalam Kloter pertama ini sebanyak 384 calon haji dari Kabupaten Labuhan Batu dan Kota Medan berangkat ke tanah suci melalui Bandara Internasional Kuala Namu di Medan, Sumatera Utara sekitar pukul 16. 45 WIB. Keberangkatan jamaah calon haji dilepas langsung oleh PLT Gubernur Sumater Utara dan sejumlah unsur Muspida lainnya.[rgu]
KOMENTAR ANDA