Kodam I/BB menyatakan perang terhadap narkoba yang beredar di Sumatera Utara.
Hal ini dikarenakan, narkoba dapat merusakan karakter, fisik, dan kesehatan manusia dalam jangka panjang.
"Panglima Kodam I/BB Mayjen TNI Edy Rahmayadi menyatakan perang terhadap narkoba. Narkoba itu sangat besar pengaruhnya kepada kehidupan pribadi, keluarga dan masyarakat. Salah satu bukti Kodam I/BB menyatakan perang terhadap narkoba ini adalah dengan ditemukannya 765 bal ganja di sebuah truk di gudang ekspedisi ini," kata Kapendam I/BB Kolonel Inf Eno Solehuddin, Jumat (10/7/2015).
Eno mengatakan, kejahatan narkoba merupakan kejahatan yang serius dan mengancam para generasi muda kita.
"Perang terhadap narkoba tidak hanya dibebankan kepada TNI, tetapi semua pihak harus turun tangan untuk memberantasnya," jelasnya.
Eno mengungkapkan, Pangdam I/BB jua akan menindak prajurit jika terlibat dalam narkoba.
"Pangdam I/BB akan mencopot prajurit yang terlibat dalam narkoba," pungkasnya. [hta]
KOMENTAR ANDA