post image
KOMENTAR
MBC. Pihak TNI AU masih terus melakukan upaya pencarian senjata dinas milik para korban pada reruntuhan pesawat Hercules C-130 yang jatuh di Jalan Jamin Ginting, Padang Bulan, Medan. Panglima Komando Daerah Militr (Kodam) I/BB, Mayjen TNI Edy Rahmayadi mengatakan hasil dari evakuasi dilokasi, sejumalh senjata sudah ditemukan maupun amunisinya.

"Ini kan pesawat militer, jadi juga mengangkut logistik militer. Dalam militer, logistik itu tidak hanya makanan, tetapi juga senjata," kata Edy Rahmayadi di lokasi kecelakaan, Jalan Djamin Ginting, Medan, Rabu (1/7/2015) siang.

Total senjata laras panjang yang sudah ditemukan dari lokasi yakni sebanyak 14 pucuk dan 4 pucuk pistol. Selain itu dari sekitar 22 ribu butir peluru yang diangkut, hasil pencarian menurutnya sudha mencapai 60 persen.

"Untuk pistol yang dilaporkan ada 8 pucuk, baru empat yang ditemukan. Selebihnya masih dicari," ungkapnya.

Senjata-senjata yang sudah ditemukan tersebut sat ini seluruhnya diamankan di Lanud Soewondo.[rgu]

LPM dan FKM USU Gelar Edukasi Kesahatan dan Pemberian Paket Covid 19

Sebelumnya

Akhyar: Pagi Tadi Satu Orang Meninggal Lagi

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel