Ratusan pedagang dari Pasar Induk berunjuk rasa di Kantor Walikota Medan, Jalan Kapten Maulana Lubis, Medan, Jumat (12/6/2015). Mereka mendesak agar Pemko Medan segera meresmikan pasar yang sudah mereka tempati dalam 3 bulan terakhir ini.
Melalui pengeras suara, para pedagang mengaku peresmian Pasar Induk harus segera dilakukan diikuti dengan perbaikan berbagai fasilitas yang mereka butuhkan.
"Kami juga butuh perhatian, jangan ditelantarkan," kata Ginting, salah seorang pedagang.
Saat ini sejumlah perwakilan pedagang langsung diterima untuk menyampaikan tuntutannya di dalam kantor Walikota Medan. Sementara ratusan pedagang lainnya tetap memadati ruas jalan Kapten Maulana Lubis. Banyaknya massa yang berunjuk rasa membuat jalan tersebut tidak dapat dilalui, petugas kepolisian mengalihkan arus lalu lintas ke jalur lain di seputar kawasan tersebut.[rgu]
KOMENTAR ANDA