post image
KOMENTAR
Petugas kepolisian mengamankan senjata laras panjang jenis SS1 V2 yang digunakan oleh Briptu Suprianto Sigiro menembak rekannya Brigadir Dedi Sofyan Kurniawan sebelum akhirnya dipakai untuk bunuh diri di Jalan Karya, Gang Mesjid, Perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagai.

Demikian disampaikan Kapolres Serdang Bedagai, AKBP Guntur kepada wartawan dilokasi penembakan tersebut.

"Kita mengamankan senjata SS1 V2 yang dibawa oleh Sigiro, kemudian Pistol jenis Revolver milik Dedy Sofyan. Namun senjata Dedy Sofyan tidak digunakan melainkan disimpan didalam lemari pakaiannya di kamar," katanya, Rabu (29/4/2015).

Selain 2 senjata api tersebut petugas juga mengamankan 4 selongsong peluru yang berasal dari senjata SS1 V2 milik Sigiro.

"4 selongsong peluru tersebut berasal dari senjata yang dibawa Sigiro," ujarnya.

Guntur mengaku masih melakukan penyelidikan mengenai motif dibalik pertengkaran kedua personil kepolisian yang bertugas di Satpol Air Polres Serdang Bedagai tersebut. Pihaknya juga masih menunggu hasil otopsi terhadap kedua jenazah untuk mengetahui jumlah peluru yang bersarang pada bagian kepala keduanya.

"Kita masih membutuhkan waktu untuk penyelidikan," sebutnya.[rgu]

LPM dan FKM USU Gelar Edukasi Kesahatan dan Pemberian Paket Covid 19

Sebelumnya

Akhyar: Pagi Tadi Satu Orang Meninggal Lagi

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel