Kader Golkar yang menyatakan dukungannya terhadap kepemimpinan Agung Laksono, Yasyir Ridho dilengserkan dari jabatannya sebagai Ketua Fraksi Golkar di DPRD Sumatera Utara. Ia digantikan oleh kader Golkar lainnya Indra Alamsyah.
Pengumuman susunan kepengurusan baru ini dibacakan dalam Sidang Paripurna DPRD Sumatera Utara sempat memanas, Senin (20/4/2015) yang dibacakan oleh Sekretaris Dewan, Randiman Tarigan dalam pengumuman Sekretariat DPRD Sumatera Utara 920/10/Sekretariat berdasarkan surat DPD Golkar Sumut no PB-191/GK-SU/IV/2015 atas surat keputusan Golkar Kep-27/GK-SU/2015.
"Dengan ini diumumkan penyempurnaan susunan keanggotaan fraksi Golkar periode 2014-2019," ujarnya diikuti pembacaan struktur baru dalam Fraksi tersebut.
Dalam susunan fraksi yang diumumkan tersebut Yasyir Ridho ditetapkan menjadi anggota fraksi Golkar Sumatera Utara periode 2014-2019. Ia sendiri mengaku tidak mempersoalkan diganti dari Ketua Fraksi karena merasa hal tersebut menjadi bagian dari konsekwensi atas pilihannya.
"Jabatan itu amanah, terserah mereka diganti atau tidak," ujarnya.[rgu]
KOMENTAR ANDA