Indosat menggelar kompetisi catur online secara simultan terbesar di Indonesia dan dunia bertajuk Indosat Grand Master Chess Match yang akan dilaksanakan pada tanggal 28 Maret 2015 mendatang.
"Kompetisi ini bertujuan untuk mendorong pelajar Indonesia belajar strategi melalui permainan catur. Kami ingin memberikan pengalaman bagi generasi muda Indonesia dalam memanfaatkan teknologi data dan aplikasi terkini untuk sesuatu yang bermanfaat dan menyenangkan," kata. Head Of Region Sumatera Indosat, Suwandi Tjia dalam konfrensi persnya di SMK Tritech Informatika, Jalan Bhayangkara, Rabu (25/3).
Dijelaskannya, kompetisi ini rencananya akan mempertemukan Medina Warda Aulia (seorang Woman Grand Master termuda Indonesia) dengan 650 pecatur muda dari seluruh Indonesia.
"Kompetisi ini akan tercatat dalam Rekor MURI dan telah dicatat dalam Guinnes World Record sebagai kompetisi catur online terbesar atau dengan peserta terbanyak dalam sejarah ajang catur online.," jelasnya.
Untuk mengikuti Indosat Grand Master Chess Match ini, jelasnya, peserta harus mengunduh aplikasi "Jago Catur" yang sudah tersedia di Google Play Store dan melakukan registrasi untuk mengikutis kompetisi ini.
"Lomba ini hanya bisa diikuti oleh pelanggan prabayar dan paskabayar Indosat dengan usia maksimal 22 tahun," jelasnya.
Diungkapkannya, ada dua tahapan yang akan dilalui peserta yaitu pertandingan online yang dilaksanakan secara offline pada tanggal 28 Maret 2015 dan tahapan grand final untuk 10 finalis terbaik yang akan dilaksanakan secara offline pada 30 Maret di Jakarta.
"Para finalis akan bertanding dengan pacatur putri Indonesia yang mendapatkan gelar Women Grand Master (WGM) pada tahun 2011. Indosat menyediakan hadiah bagi para peserta kompetisi senilai ratusan juta dan grand prize berupa satu unit mobil Toyota Agya," pungkasnya.
Pembina. Yayasan Pendidikan SMK Tritech Informatika Zulkifli menyambut baik kompetisi catur secara online yang digelar Indosat.
"Kita menyambut baik Indosat yang memberikan kesempatan bagi kita untuk terlibat dalam kompetisi ini. Kegiatan ini sangat positip dan kita berharap kedepannya acara seperti ini dapat terus dilakukan," pungkasnya. [hta]
KOMENTAR ANDA