
Mantan anggota DPRK Lhokseumawe kedapatan membawa dua butir pil ektasi dan akan digunakan berpesta narkoba.
"Benar Junaidi kita amankan di dalam diskotik LG. Kita mengamankannya bersama satu rekannya yang merupakan oknum polisi," ungkap Kapolsek Medan Baru, Kompol Roni Nicolas Sidabutar, Senin (2/3/2015) sore.
Diungkapkannya, saat ini pihaknya masih melakukan pemeriksaan terhadap pelaku.
"Saat ini pelaku masih kita periksa dari mana barang itu dibeli. Kita juga akan mengejar penjual pil ektasi tersebut. Sabar dulu ya," pungkasnya.[ben]
KOMENTAR ANDA