Presiden Jokowi memastikan Komjen Budi Gunawan tidak akan dilantik menjadi Kapolri. Hal ini dinyatakan saat memberikan keterangan pers terkait polemik calon kapolri, di Istana Negara, Rabu (18/2/2015) sesaat lalu.
"Yang pertama, mengingat bahwa pencalonan Komjen Budi Gunawan sebagai Kapolri telah menimbulkan perbedaan pendapat di masyarakat maka untuk menciptakan ketenangan dan memperhatikan kebutuhan Kepolisian Negara Republik Indonesia untuk segera dipimpin oleh Kapolri yang definitif, maka hari ini kami mengusulkan calon baru yaitu Komjen Badrodin Haiti," katanya.
Jokowi menyebutkan usulan nama baru calon kapolri tersebut akan segera diajukannya ke DPR RI.
"Untuk dimintakan persetujuan DPR RI," katanya.[rgu]
KOMENTAR ANDA