post image
KOMENTAR
Gol dari kaki Paulo Octavianus Sitanggang menjadi satu-satunya gol yang tercipta dalam pertandingan antara Timnas Indonesia U-23 melawan Timnas Malaysia U-23, yang digelar di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Jawa Timur, Selasa (16/2/2015).

Tersebut lahir berkat kerjasama apik antara pemain Indonesia didalam kotak penalti lawan pada menit 36. Paolo hanya butuh sontekan kecil untuk memperdaya penjaga gawang Malaysia setelah umpan sundulan dari Mahdi Fahri Akbar jatuh tepat dikakinya. Skor 1-0 untuk Indonesia.

Gol ini tidak mengurungkan intensitas serangan Garuda Muda. Berkali-kali serangan mereka merepotkan barisan pertahanan Harimau Malaya yang dikomandoi Wan Ahmad.

Di babak kedua, para pemain Malaysia terlihat meningkatkan intensitas serangan. Namun beberapa kali peluang yang tercipta tidak mampu menembus gawang M Natshir Fadhil yang tampil cemerlang dalam pertandingan tersebut.

Hingga peluit akhir dibunyikan, kedudukan tetap tidak berubah untuk kemenangan Timnas U-23 Indonesia.

Susunan Pemain


Indonesia: Muhammad Natshir Fadhil; Moch. Zainuri, Muhammad Abduh Lestaluhu, Mahdi fahri Albaar, Evan Dimas Darmono (C), Antoni Putra Nugroho, Hansamu Yama Pranata, Paulo Oktavianus Sitanggang, Adam Alis Setyono, Ilham Udin Armaiyin, Ahmad Nufiandani

Cadangan: Teguh Amiruddin, Safri Irfandi, Hendra Adi Bayauw, Yogi Rahadian, Wawan Pebriyanto, Yogi Triana, Manahati Lestusen, Sutanto, Putu Gede Juni Antara, Zulfiandi, Cristhover Manuel Sibi, Jajang Maulana, Oktafianus Fernando, Nasir, Andika Rendika Rama, Ravi Murdianto

Malaysia: Muhammad ilham Amirullah; Wan Ahmad Amirzafran, Mohamad Syawal, Mohamad Ashmawi, Nazirul Naim, Kenny Pallraj, Mohammad Amirul Hisyam, Muhammad Syazwan, Shahrul Igwan, Muhammad Faizat, Kumaahran

Cadangan: Muhammad Arief Farhan, Mohammad Ridzuan, Azrul Nizam, Mohd Asri, Muhammad Akhir, Mohamad Ramdhan, Annas, Muhammad Irfan, Muhammad Syafwan.[rgu]

Juara Bertahan Liverpool Tersingkir Dari Liga Champion

Sebelumnya

Menang Tipis Dari KKBO Langkat United Jadi Modal PSMS Medan Jelang Laga Perdana Liga 2 Indonesia

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel Olahraga