post image
KOMENTAR
Abdullah Rasyid kemungkinan jadi sosok yang akan diusung oleh PAN pada Pilkada Medan 2015. Demikian disampaikan Ketua DPD PAN Kota Medan, Ahmad Arief saat berbincang dengan redaksi pada Sabtu (14/2/2015) lalu di Hotel Garuda Plaza.

"Besar kemungkinan bang Rasyid," katanya.

Arif menyebutkan, sejauh ini PAN Kota Medan belum menetapkan calon yang akan diusung untuk maju. Hal ini mengingat proses revisi Perppu Pilkada masih berlangsung di DPR RI. Mereka berharap revisi tersebut segera selesai sehingga PAN Kota Medan bisa segera menentukan strategi politik.

"Kita tunggulah tetap, apakah akan mengusung calon tunggal atau masih paket. Itu kan juga menentukan strategi kita," ungkapnya.

Arif menyebutkan, kans Abdullah Rasyid untuk diusung sangat besar, mengingat politisi muda PAN ini mendapatkan dukungan yang cukup besar saat Pemilu Legislatif 2014 lalu dengan perolehan suara 14.736.[rgu]

KPU Kota Medan Gandeng Media untuk Sosialisasikan Tahapan Pilkada

Sebelumnya

Penundaan Pelantikan Kepala Daerah di Kepulauan Nias akan Membuat Kepulauan Nias Semakin Mundur!

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga