post image
KOMENTAR
Dari 14 daerah yang dijadwalkan melaksanakan pilkada di 2015 di Sumatera Utara, dua diantaranya hingga saat ini belum mengalokasikan anggaran pengawasan pemilu. Kedua daerah tersebut yakni Kabupaten Serdang Bedagai dan Kabupaten Labuhan Batu Utara.

Ketua bawaslu Sumatera Utara, Syafrida R Rasahan mengatakan, dalam waktu dekat mereka kemungkinan akan menemui kepala daerah pada kedua kabupaten tersebut untuk membicarakan persoalan ini.

"Kemungkinan kita akan turun dan bertemu dengan kepala daerah untuk menyampaikan kondisi ini," katanya, Senin (19/1/2015).

Syafrida mengakui, terdapat kesulitan untuk mengajukan anggaran pengawasan disaat seluruh daerah sudah memasuki awal tahun penggunaan anggaran. Bawaslu juga akan berkonsultasi ke Pemerintah Provinsi Sumatera Utara mengenai hal ini.

"Kita juga nanti minta bantuan kepada pemprovsu. Apakah mungkin juga nanti kalau perppu ini disahkan, Mendagri juga mengubah nomenklatur penganggaran bagi daerah yang belum mengajukan anggaran pemilu," ungkapnya.[rgu]

KPU Kota Medan Gandeng Media untuk Sosialisasikan Tahapan Pilkada

Sebelumnya

Penundaan Pelantikan Kepala Daerah di Kepulauan Nias akan Membuat Kepulauan Nias Semakin Mundur!

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga