MBG. Ketua Umum Nasdem Surya Paloh mengusulkan agar Presiden Jokowi tetap melantik Komjen Budi Gunawan sebagai Kapolri.
Penetepan Budi sebagai tersangka oleh KPK tidak menghalangi proses pelantikan Budi.
"Kalau
sudah (diputuskan) Paripurna (DPR), harus dilaksanakan. Menurutnya
saya, harus dilantik," ucap Surya setelah menghadap Presiden Jokowi di
Istana Kepresiden, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Kamis
(15/1).
Pelantikan itu memang akan menjadi ironi bagi Polri. Namun, semua sudah terjadi. Proses pencalonan Budi sudah sesuai aturan.
"(Kita) tidak mau ada yang ironi. Tapi semua telah terjadi," ucapnya.
Persetujuan
DPR atas pencalonan Budi dan penetapan Budi oleh KPK, lanjut Surya,
pasti membuat Presiden Jokowi tidak nyaman. Dirinya, semua masyarakat
juga tidak nyaman.
"Di sinilah butuh ketangguhan, keberanian, dan ketegasan Presiden," tandasnya. [zul]
KOMENTAR ANDA