Pesawat AirAsia QZ8501 rute Surabaya-Singapura hilang kontak. Informasi terakhir pesawat berada di antara Tanjung Pandan dan Pontianak.
Direktur Angkutan Udara Kemenhub Djoko Murjatmodjo mengatakan pesawat berangkat pukul 05.36 dari Bandara Juanda menuju bandara Changi di Singapura dengan ketinggan 23.000 kaki.
Pesawat terbang di areal M635. Kontak terakhir dengan ATC 06.12 ketika pilot meminta bergeser ke sebelah kiri untuk mengihindari awan dan minta naik 38.000 kaki.
"Itu artinya udara tidak baik, pesawat tapi baik," kata Djoko saat konfrensi pers di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Minggu (28/12).
"Pukul 06.15 pesawat masih terihat dilayar. Tapi pukul 06.17 hanya sinyal di radar ADSP. Pesawat hilang kontak 06.17," kata Djoko.
Pukul 06.18, kata dari, pesawat hilang radar, yang hanya tampak plane track. Sesuai prosedur, ATC menyatakan hilang kontak pukul 07.08. Pengumuman resmi pesawat hilang 07.55 WIB.
"Pada pernyataan pesawat hilang pukul 07.55, Basarnas menginformasikannya," katanya.
"Pesawat berada di Tanjung Pandan ke arah timur selatan (Bangka Belitung) dan Pontianak," tukas dia.[hta/rmol]
KOMENTAR ANDA