post image
KOMENTAR
Pemko Medan melalui Perusahaan Daerah (PD) Pembangunan Kota Medan mencanangkan Medan Animal Care (MAC) di Hotel Emerald Garden Jalan Putri Hijau Medan, Senin kemarin (22/12/2014). Pencanangan yang dilakukan langsung Walikota Medan Dzulmi Eldin ini, terinspirasi potret keragaman hayati beserta permasalahannya selama ini.

Dengan pencanangan ini, MAC dijadikan sebagai wahana pembelajaran dan sosialisasi tentang arti lingkungan hidup serta konservasi bagi kelestarian sumber daya hayati agar dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya secara berkelanjutan. Untuk itulah tema yang diangkat yakni "Menumbuhkan Kepedulian Keanekaragaman Hayati" dan sub tema "Satwa adalah Sahabat Kita".

Karenanya Taman Marga Satwa (Medan Zoo) yang berada di bawah naungan PD Pembangunan, merasa terkait dan bertanggungjawab untuk bersama-sama mensosialisasikan dan penyegaran kembali satwa tersebut kepada masyarakat luas.

Pencanangan MAC ditandai dengan penabalan nama anak Harimau Sumatera  (panthera tigris sumatrea) dan Harimau Benggala (panthera tigris bengalensis) oleh Wali Kota. Adapun nama kedua anak harimau yang ditabalkan mantan sekda Kota Medan itu yakni Ketaren untuk anak Harimau Benggala dan Rafa untuk anak Harimau Sumatera.

Atas dasar itulah Walikota Medan Dzulmi Eldin menganggap program ini penting, agar kepedulian terhadap kehidupan satwa tetap diperhatikan.

"Kita harus sadari, ketidakpedulian terhadap kehidupan satwa pada saatnya akan beresiko memusnahkan kehidupan berbagai spesies fauna, yang nantinya juga dapat merubah peradaban manusia," kata Walikota.

Dirut PD Pembangunan Kota Medan, Putrama Al Khairi mengatakan, maksud digelarnya MAC ini untuk turut serta dalam menuarakan kesadaran masyarakat terhadap satwa dan lingkungan hidup. Sedangkan tujuannya memberikan pelajaran kepada generasi muda, bahwa konservasi merupakan tindakan manusia berbudaya yang sadar akan pentingnya melestarikan mahluk hidup ciptaan Tuhan.[rgu]

FOSAD Nilai Sejumlah Buku Kurikulum Sastra Tak pantas Dibaca Siswa Sekolah

Sebelumnya

Cagar Budaya Berupa Bangunan Jadi Andalan Pariwisata Kota Medan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Budaya