post image
KOMENTAR
Rektor Universitas Negeri Medan, Prof. Dr. Ibnu Hajar Damanik mengatakan, sebaiknya kurikulum 2013 langsung saja diaplikasikan dalam dunia pendidikan di Indonesia. Sebab, kurikulum tersebut dinilai sudah dibentuk dengan proses yang sangat baik dan memperhatikan seluruh aspek yang penting dalam dunia pendidikan.

"Ini sudah kita uji coba, sudah dianalisis, sudah dievaluasi, persiapannya sudah optimal sejak 2013-14. Persiapan untuk guru sudah optimal. Jadi kalau mau ditinjau kembali, apa yang mau ditinjau?," katanya, Rabu (26/11/2014).

Menurut Ibnu Hajar, untuk mengetahui kesempurnaan dari kurikulum 2013 yang hingga saat ini masih terus diperdebatkan baru diketahui setelah kurikulum tersebut diimplementasikan terlebih dahulu. Tanpa implementasi tersebut, menurutnya mustahil untuk menyebutkan kurikulum tersebut belum sempurna.

"Perfect itu baru ketahuan jika sudah diimplementasikan disekolah, setelah satu periode, baru kemudian dievaluasi apa hal yang perlu disempurnakan," ungkapnya.

Evaluasi kembali kurikulum 2013 yang diwacanakan saat ini menurutnya bukan menjadi langkah yang bijak. Sebab, proses pembuatan kurikulum tersebut sudah menyita waktu dan biaya yang besar.[rgu]

FOSAD Nilai Sejumlah Buku Kurikulum Sastra Tak pantas Dibaca Siswa Sekolah

Sebelumnya

Cagar Budaya Berupa Bangunan Jadi Andalan Pariwisata Kota Medan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel Budaya