post image
KOMENTAR
MBC. Komunikasi yang tak dilakukan Presiden Joko Widodo kepada dalam memutuskan kenaikan harga BBM disesalkan banyak pihak. Sementara itu untuk melakukan interpelasi semakin kencang berhembus.

Anggota DPR Bambang Soesatyo mengajak rekannya dari Koalisi Indonesia Hebat (KIH) untuk ikut mendukung hak interpelasi yang mulai digulirkan besok, Senin (24/11).

"Selain anggota Koalisi Merah Putih (KMP), dukungan juga diharapkan dari anggota KIH yang kecewa karena pemerintah menaikkan harga BBM," kata Bambang Soesatyo seperti yang dilansir Antaranews, Minggu (23/11).

Menurut Bambang, Presiden Joowi harus menjelaskan kepada DPR mengenai keputusannya yang menaikkan harga BBM bersubsidi di saat harga minyak di pasar internasional turun dari asumsi APBN tahun berjalan.

"Tekanan beban fiskal bagi pemerintah baru relatif belum bertambah karena turunnya harga minyak di pasar internasional. Presiden harus menjelaskan dasar apa yang dia pakai untuk menaikkan BBM," kata Bambang.

Nantinya, lanjut Bambang, bila penjelasan pemerintah memuaskan, maka hak interplasiakan selesai. Namun bila yang terjadi sebaliknya, maka akan berlanjut ke penggunaan hak dewan yang lain. [hta]

PHBS Sejak Dini, USU Berdayakan Siswa Bustan Tsamrotul Qolbis

Sebelumnya

PEMBERDAYAAN PEREMPUAN NELAYAN (KPPI) DALAM MENGATASI STUNTING DAN MODIFIKASI MAKANAN POMPOM BAKSO IKAN DAUN KELOR DI KELURAHAN BAGAN DELI

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa