Pihak kepolisian diminta mengusut kasus penembakan rumah mantan Ketua MPR RI Amien Rais hingga tuntas. Bagaimana pun juga, penembakan itu adalah teror yang tidak bisa dibiarkan.
"Ini adalah sebuah tindakan teror yang tidak bisa dibiarkan karena akan mengancam rasa aman dan tentram setiap warga negara. Seorang tokoh seperti Pak Amien saja diperlakukan sepertti itu, apalagi rakyat biasa," ujar Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Hatta Rajasa dalam perbincangan dengan redaksi beberapa saat lalu, Jumat, (7/11/2014).
Amien Rais juga merupakan pendiri PAN. Sebelum memulai karier politik, ia adalah Ketua Umum PP Muhammadiyah.
Hatta mengatakan, penembakan itu jelas bukan perbuatan orang iseng, melainkan perbuatan yang dilakukan oleh pihak-pihak yang punya maksud politik.
Ini berkaitan dengan upaya untuk membungkam ekspresi dan sikap kritis Pak Amien yang dijamin dalam demokrasi Pancasila,” kata Hatta Rajasa lagi.
Hatta juga mengatakan, membiarkan teror ini berarti membiarkan ancaman terhadap demokrasi Indonesia.[rgu/rmol]
KOMENTAR ANDA