Berawal dari ketidaknyamanan seorang teman dalam menikmati kopi diwarung, berdirilah sebuah tempat tongkrongan kedai kopi. Namanya, Jus Kuphi yang berada Komplek Setia Budi, Jalan Setia Budi.
Tongkrongan yang berdiri pada 23 Februari 2014 ini, ramai didatangi oleh anak muda, anak sekolah, pegawai, maupun orang tua yang ingin merasakan kenyamanan dalam menikmati kopi.
"Dari kegelisahan seorang teman, makanya dibukanya tempat tongkorangan ini. Tongkorang ini buka 24 jam," jelas Supervisor Jus Kuphi, Rinaldi Abi Alhasby (24), Sabtu (1/11/2014).
Di Jus Kuphi, setiap konsumen datang dapat merasakan suasana berbeda dari tongkrongan lainnya.
"Di sini memang beda, setiap konsumen yang dapat selain menikmati kopi, juga merasakan adanya rasa kekeluargaan. Kita disini jual pergaulan," jelasnya.
Dijelaskannya, banyak kalangan masyarakat yang nongkrong di Jus Kuphi ini sudah menjadi artis besar.
"Seperti Lolo dari Stand Up Comedy dan Firza Idol, mereka setiap hari ke sini sebelum menjadi artis. Jus Kuphi juga mempunyai kepanjang yaitu Jaminan Untuk Santai dan Kopi Untuk Pelengkap Hidup Ini," katanya.
Ia mengaku, nama Jus Kuphi sendiri diambil dari banyaknya masyarakat yang gemar meminum kopi. "Orang tahunya kopi Aceh yang terkenal hanyalah Ulee Kareng, tapi hanya sekedar itu saja. Maka dari itu, kita membuat inovasi baru yaitu menikmati kopi dengan cara di jus. Jus Kuphi ini andalan kita," jelasnya.
Saat ini, Jus Kuphi telah memiliki tiga cabang yang berada di Jalan HM Joni, Jalan Mukhtar Basri dan Binjai. "Kita juga akan membuka cabang lagi di Tebing Tinggi pada bulan November 2014 dan di Bandung secepatnya. Di sini kita juga menyediakan fasilitas Wifi," ungkapnya. [hta]
KOMENTAR ANDA