post image
KOMENTAR
Sikap Partai Demokrat yang mendukung penyelenggaraan pilkada secara langsung yang disampaikan oleh SBY selaku Ketua Umum Demokrat, membuat penyelenggara pemilu lega. Sebab menurut mereka, dengan posisi seperti ini, maka besar kemungkinan pemilihan kepala daerah masih akan terus dilakukan secara langsung.

"Kita melihatnya begitu, makanya kawan-kawan yang di KPU Kabupaten/kota, khususnya yang menyelenggarakan Pilkada 2015 kita minta terus jalankan tahapan," kata Komisioner KPU Sumut, Nazir Salim Manik, Jum'at (19/9/2014).

Ia menyebutkan, pembahasan RUU Pilkada yang sedang berlangsung di DPR RI sempat membuat beberapa anggota KPU di tingkat kabupaten/kota bertanya-tanya mengenai tahapan yang harus mereka susun. Namun, KPU Sumut menurutnya terus memberikan arahan agar KPU kabupaten/kota terus melaksanakan persiapan dan menyusun tahapan sembari menunggu pembahasan tersebut.

"Artinya kita (KPU) harus tetap melakukan persiapan," ungkapnya.[rgu]

PHBS Sejak Dini, USU Berdayakan Siswa Bustan Tsamrotul Qolbis

Sebelumnya

PEMBERDAYAAN PEREMPUAN NELAYAN (KPPI) DALAM MENGATASI STUNTING DAN MODIFIKASI MAKANAN POMPOM BAKSO IKAN DAUN KELOR DI KELURAHAN BAGAN DELI

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel Peristiwa