post image
KOMENTAR
Sejumlah warga Helvetia keluhkan infrastruktur jalan yang rusak, parit tersumbat dan lampu jalan mati kepada Walikota Medan, saat orang nomor satu di Kota Medan ini berkunjung di Kecamatan Helvetia. Selain itu, warga juga keluhkan soal rawannya pencurian dan maraknya peredaran narkoba di daerahnya.

"Lampu jalan sering mati. Kami juga meminta kepada Pak Walikota agar 12 gereja yang ada di Kelurahan Cinta Damai dicet dan penghijauan juga dilakukan di halaman gereja," ungkap Pdt Samuel, Jum'at (22/8/2014).

Selain itu, warga lainnya dari lingkungan  II Kelurahan tanjung Gusta, Siti Khadijah mengeluhkan jalan mereka rusak dan tidak memiliki parit. Dia meyakini, jika jalan bagus dan memiliki parit, pasti kawasan tempat tinggalnya bisa lebih bersih dan indah lagi. Kemudian Siti Hasanah, warga yang sama juga menambahkan, tingginya tingkat pencurian di kawasan itu kini meresahkan warga.

"Jangankan bunga di halaman, sepeda motor saja bisa hilang dari dalam rumah. Padahal sepeda motor tersebut dikunci. Sudah itu peredaran narkoba pun kini sangat marak sekali, Pak Wali. Kami para orang tua jadi resah dibuatnya. Untuk itulah kami berharap agar Pak Wali bisa mengatasinya," kenang Hasanah.

Menanggapi keluhan warganya tersebut, Walikota Medan Dzulmi Eldin dengan di dampingi Ketua TP PKK Kota Medan dan sejumlah Kepala Dinas berjanji akan menindak lanjutinya. Menurut Eldin, kehadiran sejumlah Pimpinan SKPD ini untuk menindaklanjuti langsung apa yang menjadi keluhan di tengah masyarakat yang bermukim di Kecamatan Medan Helvetia.

"Sebagai contoh, begitu warga mengeluhkan infrastruktur jalan di sejumlah Kecamatan, saya langsung perintahkan Dinas Bina Marga menindaklanjutinya. Sebaliknya begitu jalan macet yang dikeluhkan, Dinas Perhubungan langsung menyikapinya. Jadi saya ingin apa yang menjadi keluhan warga langsung ditindaklanjuti, biar warga langsung merasakan hasilnya," jawabnya.[rgu]

Sandy Irawan: Miliki Lokasi Strategis, Pemko Binjai Mestinya Prioritaskan Kawasan Ekonomi

Sebelumnya

Pemprov Sumut Segera Bagikan Rp. 260 Miliar Bantu Warga Terdampak Covid 19

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Pemerintahan