post image
KOMENTAR
Kapolresta Medan, Kombes Nico Afinta mengatakan saat ini Kota Medan menetapkan status siaga satu jelang penetapan hasil pemilu presiden 2014 di Mahkamah Konstitusi di Jakarta.

Hal ini disampaikannya saat melakukan pemeriksaan terhadap personil kepolisian yang berjaga di Kantor KPU Sumatera Utara, Jalan Perintis Kemerdekaan, Medan, Rabu (20/8/2014).

"Kita melaksanakan pengamanan jelang putusan MK, dimana pola pengamanan dilakukan baik di Kantor KPU maupun gudang panjang tempat KPU menyimpan logistik," katanya.

Nico menyebutkan, pola pengamanan ini dilakukan sebagai tindak lanjut dari instruksi Kapolri yang memerintahkan seluruh jajaran mereka melakukan antisipasi terhadap gangguan keamanan terutama jelang putusan MK tersebut. Pengamanan yang sama akan mereka lanjutkan hingga waktu yang tidak ditentukan.

"Pola seperti ini akan terus kita lakukan hingga adanya pencabutan dari Polda Sumut maupun Mabes Polri," ungkapnya.

Data yang disampaikan hari jumlah personil yang diturunkan untuk mengawal KPU Sumut mencapai 460 personil. Namun tidak tertutup kemungkinan jumlah tersebut ditambah jika situasinya mendesak.[rgu]

LPM dan FKM USU Gelar Edukasi Kesahatan dan Pemberian Paket Covid 19

Sebelumnya

Akhyar: Pagi Tadi Satu Orang Meninggal Lagi

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel