post image
KOMENTAR
Kepala Kantor Kementerian Hukum dan HAM Wilayah Sumut, I Wayan Sukarta, mengatakan perlu adanya evaluasi menyeluruh terhadap semua instansi yang berkaitan dengan tahanan di sel PN Negeri Medan, terutama atas temuan sabu dan bong pada sel tahanan sementara tersebut.

"Saya taunya tadi setelah membaca koran, kejadian ini harus menjadi bahan evaluasi bagi kita semua secara menyeluruh untuk mencegah kejadian yang sama terjadi," jelasnya saat dijumpai di kantornya.

Lanjutnya, dirinya mengatakan kalau kejadian tersebut diluar tanggung jawab Kemenkumham Wilayah Sumut.

"Untuk kejadian itu diluar tanggung jawab dari kita," terangnya.

Namun hal ini pembelajaran, akan melakukan evaluasi di Rutan dan Lapas.

"Evaluasi akan kita lakukan di Lapas dan Rutan, seperti pemeriksaan diperketat bagi tahanan yang akan keluar dan masuk. Kalau ada indikasi narkoba pasti akan kita tindak tegas, kita tidak mentolerirnya," ujarnya.[rgu]

LPM dan FKM USU Gelar Edukasi Kesahatan dan Pemberian Paket Covid 19

Sebelumnya

Akhyar: Pagi Tadi Satu Orang Meninggal Lagi

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel