Kapolres Deli Serdang, AKBP Dicky Patrianegara menyebutkan, kepadatan kendaraan terjadi pada jalur lintas sumatera (Jalinsum) yang melintasi kawasan Deli Serdang baik menuju Medan maupun sebaliknya pada hari ini, Minggu (3/8/2014).
Hal ini terjadi sesuai prediksi dimana hari ini merupakan puncak arus balik pasca berakhirnya libur lebaran 2014.
"Antrian panjang terutama terjadi di Simpang Kayu Besar menuju Medan,' katanya kepada medanbagus.com.
Untuk mengurai kemaceta tersebut, Polres Deli Serdang menurunkan sejumlah personil pada titik-titik yang dinilai rawan. Petugas tersebut difokuskan untuk pengaturan lalu lintas, sehingga efek dari kepadatan tersebut tidak sampai membuat terjadinya kemacetan total.
"Jumlah kendaraan yang melintas mencapai 2 ribu. Untuk mengantisipasi kemacetan ini, kita mengerahkan personil untuk mengatur arus lalu lintas," jelasnya.
Dirinya juga mengaku, hingga hari ini jumlah kecelakaan lalu lintas selama berlangsungnya Operasi Ketupat Toba 2014 relatif kecil di Kabupaten Deli Serdang.
"Ada lima kecelakaan, empat korban meninggal dunia," jelasnya.[rgu]
KOMENTAR ANDA