Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melaporkan, kabut asap yang bersumber dari kebakaran lahan dan hutan masih menyelimuti Pekan Baru, Riau tidan sekitarnya hingga pagi ini,Jum'at (25/7/2014).
"Jarak pandang di Dumai pagi ini 1 km dan Pelalawan 4 km kemudian Pekanbaru 3 km karena tertutup kabut dan asap," kata Kepala Pusat Data dan Informasi, BNPB, Sutopo Purwo Nugroho.
Data yang disampaikan, saat ini terpantau 346 titik panas (hot spot) di seluruh wilayah Sumatera. Titik panas terseut terkonsentrasi di Riau 148, Sumatera Selatan 107, dan Lampung dan Bengkulu 63 titik.
Secara khusus di Riau, konsentrasi hotspot masih berada di Rokan Hilir 73, Dumai 14, Rohul 14, Pelawalan 12, Inhu 9 dan lainnya tersebar di kabuaten lain.
"Meskipun pemadaman terus dilakukan namun pembakaran juga terus dilakukan di Riau sehingga hotspot masih tetap tinggi. Lahan gambut dan cuaca yang makin kering makin menyulitkan petugas untuk memadamkan. Semoga tidak ada yang membakar hutan dan lahan lagi agar semua dapat berlebaran dengan aman," ujarnya.[rgu]
KOMENTAR ANDA