post image
KOMENTAR

Seluruh pendukung dan relawan yang tergabung dalam Koalisi Merah Putih Kota Medan pemenangan pasangan Capres dan Cawapres nomor urut 1, Prabowo Subianto-Hatta Radjasa, diminta untuk tetap menjaga kondusifitas, sambil menunggu proses dan hasil rekapitulasi suara Pemilu Presiden, 9 Juli 2014.

Himbauan ini disampaikan Ketua Koalisi Merah Putih Kota Medan, HM. Syaf Lubis, saat berbicara kepada wartawan, Selasa (15/7/2014), menyikapi perbedaan hasil quick count yang membingungkan masyarakat.

Ia menegaskan, hasil resmi perolehan suara Pilpres adalah berdasarkan rekapitulasi Komisi Pemilihan Umum (KPU), yang nantinya akan diumumkan pada 22 Juli 2014. "Meski kita meyakini memenangkan pilpres, namun marilah tunggu hasil resmi rekapitupasi dari KPU," tegas Syaf Lubis.

Untuk itu, lanjut Ketua DPD Partai Golkar Medan itu, ia mengajak pendukung dan relawan Koalisi Merah Putih Kota Medan, serta segenap masyarakat untuk menghormati KPU dalam menyelesaikan tahapan penghitungan perolehan suara Pilpres 2014.

"Apapun hasilnya, itulah yang terbaik dalam demokrasi kita dan untuk masa depan negeri ini lima tahun ke depan," ujarnya.

Ia kembali mengingatkan bahwa persatuan dan kesatuan bangsa ini tetap menjadi prioritas dan "harga mati". Perbedaan pendapat dalam demokrasi hal yang wajar.

"Untuk itu saya mengajak kepada semua pihak untuk tetap menjaga kondusifitas Kota Medan, dimana masyarakatnya telah hidup secara damai dan tenteram," ujarnya.[rgu]

PHBS Sejak Dini, USU Berdayakan Siswa Bustan Tsamrotul Qolbis

Sebelumnya

PEMBERDAYAAN PEREMPUAN NELAYAN (KPPI) DALAM MENGATASI STUNTING DAN MODIFIKASI MAKANAN POMPOM BAKSO IKAN DAUN KELOR DI KELURAHAN BAGAN DELI

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa