post image
KOMENTAR

Kementerian Pekerjaan Umum (PU) melalui Direktorat Jenderal (Ditjen) Bina Marga saat ini telah menghentikan pekerjaan jalan di ruas jalan nasional, dalam rangka kesiapan menghadapi arus mudik.

Direktur Jenderal (Dirjen) Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum (PU) Djoko Murjanto mengatakan, sejak H-30 yang jatuh kemarin 1 Juli, pihaknya sudah menghentikan pekerjaan di sejumlah jalan nasional, hal ini untuk melayani pengusaha dan pedagang untuk mendistribusikan barang-barang dan logistik agar arus barang lancar.

Menurut Djoko, target pelayanan jalan nasional pada H-30 sampai H-10 lebih diperuntukan untuk para pengusaha dan pedagang, mengingat kebutuhan masyarakat di bulan puasa ini meningkat. Sedangkan untuk H-10 lebih fokuskan untuk melayani kebutuhan pemudik.

"Jadi ada kondisi dimana saat ini kemungkinan-kemungkinan terjadinya kemacetan sudah diantisipasi, namun kami menyayangkan kondisi di Nagrek dimana para pedagang di bahu jalan, kita tidak bisa menjanjikan kualitas tanahnya karena secara teknis itu tidak dibenarkan, jadi kami ingin sampaikan bahwa kondisi tersebut tidak diizinkan," kata Djoko dilansir laman setgab.go.id, Juma'at (4/7/2014).

Menurut Djoko, secara keseluruhan kondisi jalan sudah mulus dapat dilewati, kecuali ruas Kadipaten-Sumedang yang kondisinya rusak berat, namun pada tanggal 12 Juli pekerjaan disana akan dihentikan dalam kondisi mulus dapat dilewati.[rgu]

Sandy Irawan: Miliki Lokasi Strategis, Pemko Binjai Mestinya Prioritaskan Kawasan Ekonomi

Sebelumnya

Pemprov Sumut Segera Bagikan Rp. 260 Miliar Bantu Warga Terdampak Covid 19

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Pemerintahan