Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Forum Masyarakat Anti Penindasan ( FORMADAS) melakukan aksi unjukrasa didepan tugu patung Sisingamaraja IX , Jalan Sisingamangaraja, Medan, Kamis (19/06/2014) siang.
Aksi yang dilakukan mahasiswa ini menyerukan masyarakat agar melawan sistem kapitalisme dan golput aktif pada Pilpres 2014.
"Kita meminta kepada masyarakat untuk melakukan golput aktif dengan cara mencoblos kedua pasangan calon presiden dan wakil presiden," kata koordinator aksi Budi.
Dikatakannya, ekstra parlementer sering dipahami sebagai upaya tindakan atau gerakan sekelompok orang diluar parlemen(pemerintahan) yang ada dengan menyeruahkan pendapatnya dijalankan bahkan gerakan perlawanan.
"Dalam konsep demokrasi parlemen ter, peraturan,kebijakan dan cita-cita negara itu sepenuhnya diberikan ke tangan pemerintahan yang ada yang dianggap sebagai wakil rakyat yang mewakili semua pendapat dan keinginan rakyat banyak," katanya.
Untuk itu, Formadas dalam pernyataan sikapnya menyatakan, tolak dan golput terhadap pilpres 2014.
"Kita meminta agar seluruh kebijakan dappat dilaksanakan dengan cara turunkan kenaikan harga listrik, kenaikan harga sembako dan stop tindakan kekerasan TNI/POLRI terhadap rakyat," jelasnya.
Pantauan dilokasi, massa aksi yang melakukan unjukrasa dengan cara membakar ban bekas, sehingga menyebabkan kemacetan panjang di Jalan Sisingamangaraja.[rgu]
KOMENTAR ANDA