Lisbon, Portugal agaknya akan menjadi tempat ketiga derby sekota Madrid. Pasalnya, setelah Rabu dinihari Real Madrid memastikan tiket ke final Piala Champions, dinihari tadi, giliran Atletico Madrid yang menyingkirkan Chelsea di Stamford Bridge.
Kemenangan Atletico itu melengkapi rekornya yang tak terkalahkan sepanjang even Champions Cup musim ini digelar.
Meski sempat dibungkam oleh tendangan first time Fernando Torres di menit ke-36, pasukan Los Colchoneros berhasil juga mengejar pada menit2 akhir ditutupnya babak pertama.
Adalah Andrian Lopez yang pada menit ke-44 berhasil mendongkrak kembali semangat rekan setimnya dengan menyamakan skor 1-1.
Chelsea yang pada leg pertama bermain dengan formasi parkiran bus, bermain agresif di kandangnya. Tercatat beberapa peluang berbahaya terjadi di awal babak kedua.
Pada menit 53, John Terry hampir membawa Chelsea unggul namun sundulannya yang meneruskan sepakan dari tendangan bebas Willian dengan cemerlang ditepis kiper Atletico Thibaut Courtois.
Tak puas dengan gedoran anak asuhnya, Jose Mourinho memasukkan Samuel Eto'o menggantikan Ashley Cole sehingga mengubah Chelsea dalam formasi yang lebih agresif.
Malang tak dapat ditolak. Eto'o yang diharapkan mampu merobek lini pertahanan Atletico malah membuat blunder hingga mengakibatkan tendangan pinalti.
Gawang Chelsea yang tak dikawal kiper andalannya Peter Chech pun akhirnya harus kembali bergetar, ketika pada menit ke-60, Diego Costa berhasil menjebol gawang Chelsea sekaligus mengubah skor menjadi 2-1.
Atletico memastikan sebuah tiket ke final setelah akhirnya Arda Turan pada menit ke 72 kembali menjebol gawang Chelsea. Hasil itu bertahan sampai akhirnya wasit mengunci tiket final piala Champions untuk pemimpin klasemen sementara Liga Spanyol, Atletico Madrid. [hta]
KOMENTAR ANDA