MBC. Sebanyak 11 anggota DPRD Kota Medan periode 2014-2019 merupakan politisi yang lolos dari daerah pemilihan V, yang meliputi Kecamatan Medan Deli, Medan Labuhan, Medan Belawan dan Medan Marelan.
Data diolah medanbagus.com, berdasarkan perolehan kursi masing-masing partai politik dari dapil tersebut, terdapat sejumlah nama caleg yang diprediksi akan menduduki kursi tersebut. Prediksi ini didasarkan pada jumlah perolehan suara terbanyak masing-masing caleg pada partai masing-masing di dapil V tersebut.
Dua kursi yang diperoleh Golkar diisi oleh Mulia Asri Rambe peringkat teratas dengan 6.647 suara dan 5.677 urutan kedua dengan 5.677 suara.
Sementara caleg lain dari partai politik yang memperoleh jatah masing-masing 1 kursi yakni Umi Kalsum dengan 3.732 suara, Surianto caleg Gerindra dengan 6.570 suara, Muhammad Nasir caleg PKS dengan 3.098 suara, HT Bahrumsyah caleg PAN dengan 7.537 suara, M Yusuf caleg PPP dengan 3.357 suara, Ibnu Ubayd Dilla caleg PBB dengan 3.004 suara, Landen Marbun caleg Hanura dengan 4.111 suara, Hendrik Halomoan Sitompul caleg Demokrat dengan 3.897 suara dan Beston Sinaga caleg PKPI dengan 4.274 suara.
Itulah nama-nama caleg yang diprediksi duduk di DPRD Medan dari dapil V. [rgu]
KOMENTAR ANDA