post image
KOMENTAR
Komisioner KPU Sumatera Utara, Benget Silitonga menyebutkan proses pemungutan suara ulang pada beberapa TPS bermasalah di sejumlah kabupaten/kota di Sumut sudah mulai dilakukan sejak hari ini, Sabtu (12/4/2014).

"Kabupaten Nias 1 TPS dan di Nias Selatan 1 TPS, sudah dilaksanakan hari ini," katanya sesaat lalu.

Selain TPS-TPS tersebut, KPU pada kabupaten/kota lainnya menurut Benget juga telah menyampaikan jadwal palaksanaa pemungutan suara pada TPS mereka yang bermasalah.

"Labuhan Batu ada 3 TPS dan Labura 1 TPS mereka akan menggelar pemungutan suara ulang besok, Minggu (13/4/2014)," ungkapnya.

Diketahui puluhan TPS terpaksa melaksanakan pemungutan suara ulang karena tertukarnya sejumlah surat suara antar daerah pemilihan. Surat suara tersebut sebagian diantaranya sempat tercoblos oleh para pemilih. [rgu]

PHBS Sejak Dini, USU Berdayakan Siswa Bustan Tsamrotul Qolbis

Sebelumnya

PEMBERDAYAAN PEREMPUAN NELAYAN (KPPI) DALAM MENGATASI STUNTING DAN MODIFIKASI MAKANAN POMPOM BAKSO IKAN DAUN KELOR DI KELURAHAN BAGAN DELI

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa