Calon Legislatif (Caleg) PDI Perjuangan, nomor urut 2 pada Dapil IV, Roma Simaremare, Sabtu (29/3/2014) mengantar sejumlah mahasiswa untuk mengurus formulir A5 pindah memilih ke Kantor KPU Kota Medan di Jalan Kejaksaan, Medan. Para mahasiswa tersebut diangkut dengan menggunakan mobil Innova berwarna hitam BK 701 RS miliknya yang dilengkapi stiker bergambar dirinya.
"Inilah mau mencari informasi mengenai cara pindah memilih mahasiswa," katanya berkilah saat ditanya wartawan.
Ia tidak membantah mobilnya digunakan untuk mengangkut sejumlah mahasiswa untuk keperluan mengurus formulir A5 atau pindah memilih. Namun, ia enggan menyebutkan jika hal tersebut sebagai salah satu upaya mobilisasi untuk memenangkan suaranya pada daerah pemilihannya.
"Inilah entah masih sempat atau tidak, karena kawan-kawan (caleg) yang lain katanya udah banyak yang membawa mahasiswa, kalau aku ntah masih mungkin atau nggak ini, karena katanya besok terakhir," ungkapnya.
Dari keterangan yang diperoleh, para mahasiswa yang diantar tersebut mengaku jika mereka saat ini tercatat sebagai mahasiswa di Universitas Negeri Medan. Hal ini disampaikan salah seorang mahasiswa saat ditanya wartawan.
"Kuliah di Unimed bang," katanya sambil berlalu.
Hari ini jumlah calon pemilih yang mengurus formulir A5 terlihat lebih ramai dibanding biasanya. Sesuai jadwal, pengurusan formulir A5 akan ditutup 10 hari menjelang hari H yakni besok, Minggu (30/3/2014).[rgu]
KOMENTAR ANDA