Suarni (65) orang tua dari Sugianto Lo menangis saat mendengar pernyataan PM Malaysia Najib Razak di televisi yang menyatakan pesawat yang hilang sejak Sabtu (8/3/2014) tersebut jatuh di Samudera Hindia Selatan dan 239 penumpangnya tidak selamat.
"Sedih dia ( orang tua sugianto- red) mendengar pernyataan itu ditelevisi," ujar adik ipar Sugianto Lo, Juhai ( 50) saat ditemui dikediaman Sugianto Lo di Jalan Bilal, Gang Idris, Kelurahan Pulo Brayan Darat, Kecamatan Medan Barat, Rabu ( 25/3/2014).
Dijelaskannya, untuk mengurangi kesedihan orang tua mereka, pihak keluarga meyakinkan bahwa pemberitaan dan keterangan dari PM Malaysia tersebut belum tentu benar .
"Kami meyakinkan orang tua kami bahwa pemberitaan itu belum benar. Memang begitu orang tua kami kalau mendengar kabar yang tidak mengenakan langsung sedih dan diam. Agak lama kami baru bisa ajak bicara. Kami hibur dia dengan menyatakan percaya ama tuhan bahwa Sugianto Lo dan istrinya bakal selamat," katanya.
Pantuan dilapangan, terlihat keluarga dari Sugianto Lo menyambangi rumahnya. Tampak pula pihak keluarga melihat album dari pasangan suami istri tersebut.
Tak hanya itu, orang tua Sugianto Lo hingga kini masih tampak sedih dan mengeluarkan air mata pasca pemberitaan dan keterangan dari PM Malaysia tersebut.
Seperti diketahui, Sugianto Lo dan istrinya Vinny Chynthya merupakan salah satu dari 239 orang penumpang yang hilang di pesawat Malaysia Airlines MH370 setelah terbang dari Kuala Lumpur, Sabtu (8/3/2014) dinihari.
Mereka berencana ke China untuk liburan. Pasangan ini berangkat dari Bandara Kualanamu Deli Serdang, Jumat (7/3/2014) siang. Keduanya terbang ke China dengan pesawat Malaysia Airlines MH370 yang transit di Kuala Lumpur. [rgu]
KOMENTAR ANDA