Polsek Medan Area menangkap dua pelaku penjambretan di Jalan Sabaruddin, Kelurahan Sei Rengas, Kecamatan Medan Area, Selasa ( 11/3/2014) sekitar pukul 14.00 siang.
Kedua pelaku Ardiansyah( 21) Warga Jalan Rawa Cangkok , Kelurahan Tegal Sari Mandala III, Kecamatan Medan Denai dan Faisal Lubis (18) warga Pasar Bengkel, Tembung ini diamankan karena menjambret HP Samsung Galaxy III milik korbannya Lestari Kuantoro (19) warga Jalan Pukat VI, Kelurahan Banten Timur, Kecamatan Medan Tembung.
Selanjutnya, kedua pelaku berikut barang bukti HP Samsung Galaxy III milik korban dan Sepeda Motor Satria FU yang belum mempunyai BK ini pun di boyong Kepolsek Medan Area guna mempertanggungjawabkan perbuatannya.
Dipolsek Medan Area, seorang pelaku Ardiansyah mengaku dalam seminggu ini telah 3 kali melakukan aksinya.
"Sudah tiga kali kami menjambret bang. Pertama di Pasar Sukaramai depan Macan Yaohan jembret kalung, Kedua di Lapangan Merdeka jambret dompet, dan yang ketiga di Jalan Sabaruddin ini jambret HP. Uang hasil penjambretan aku gunakan untuk beli susu anakku dan menutupi setoran angkotku bang," ujar pria yang mengaku sebagai supir Hikma 26 ini.
Hal senada juga dikatakan pelaku lainnya, Faisal . Dirinya mengaku uang hasil penjambretan tersebut digunakannya untuk membayar uang sekolah adiknya.
"Buat bayar sekolah adik pak uangnya," katanya.
Korban Lestari (19) menyatakan, kejadian ini bermula saat dirinya hendak mengajar ke tempat lesnya yang tak jauh dari lokasi kejadian . Saat berada di jalan Sabaruddin, korban berhenti dan bermaksud untuk menelpon.
"Saya berhenti mau nelpon untuk ketempat les untuk menanyakan apakah hari ini saya masuk untuk mengajar les apa tidak . Pas mau nelpon kedua pelaku langsung manarik HP saya dan kabur," ujarnya.
Tak mau HPnya diambil pelaku, korban pun berteriak minta tolong. Ternyata teriakan korban mengundang perhartian warga dan langsung mengejar kedua pelaku.
Pelaku yang mencoba kabur ternyata masuk kedalam gang buntu yang berada di Jalan tersebut. Akibatnya, kedua pelaku pun menjadi bulan - bulanan warga dan nyaris tewas. Beruntung, Polsek Medan Area yang menda pat informasi tersebut langsung turun kelo kasi dan mengamankan pelaku dari amukan massa. Keduanya saat ini diproses di Polsek Medan Area.[rgu]
KOMENTAR ANDA