Pemilik Toko Mas Karo -Karo, Santa Maria boru Sembiring (45) mencurigai pelaku pembobolan maling tersebut dilakukan oleh mantan pekerjanya Anto.
"Saya menduga Anto yang melakukannya, karena semuanya diambil," ujarnya, Selasa (4/2/2014).
Dikatakannya, mantan pekerjanya tersebut telah seminggu dipecat dari tempatnya karena ketahuan sering ketahuan melakukan pencurian ditokonya.
" Sering kali dia (Anto-red) mencuri, makanya saya pecat," katanya.
Kapolsek Medan Baru, Kompol Nasrun Pasaribu mengatakan, paska dibobolnya toko emas Karo-Karo S di Pasar Sore, Jalan Jamin Ginting, Padang Bulan, Senin (3/3/2014) dinihari kmaren, pihaknya masih menyelidiki kasus tersebut .
"Masih kita lidik dan kita masih menunggu hasil dari Tim Labfor Poldasu yang melakukan olah tempat kejadian perkara kmaren," katanya,
Dikatakannya, hingga kini pihaknya pun masih memeriksa tiga orang saksi yaitu pemilik toko Santa Maria boru Sembiring (45) dan Usaha Sinulingga (48) serta seorang penjaga malam.
"Sejauh ini masih tiga saksi kita periksa.Kita juga mencurigai pelakunya diduga dekat maupun hapal dimala letak dan posisi emas yang dirampok. Kita lihat saja pekerjaan pembobolan emas itu sangat rapi," katanya.[rgu]
KOMENTAR ANDA