Mengaku kelaparan karena diusir orang tuanya dari rumah, Romy Vanderiko Silaen (23) nekat mencuri Sproken (gir mesin pengolah kelapa sawit-red) seharga Rp1,5 juta di rumah kosong yang dijadikan gudang milik Zulhamin Tan (49) warga Jalan Bilal, Gang Manggis, Selasa, (24/2/2014) sekitar pukul 19.00 WIB.
Sialnya, belum lagi menikmati hasil curiannya buat makam, pemuda yang tinggal di Jalan Lampu, Gang Pelita III, Kelurahan Pulo Brayan Bengkel, Kecamatan Medan Timur ini dipergoki warga dan menghujaminya dengan bogem mentah hingga nyaris tewas.
Beruntung nyawanya dapat terselamatkan saat personil Polsek Medan Timur yang mendapat informasi tersebut langsung turun kelokasi mengamankan pelaku dari amukan massa.
Selanjutnya, pelaku berikut barang bukti pun diboyong Kepolsek Medan Timur guna mempertanggung jawabkan perbuatannya.
Di Polsek Medan Timur, pelaku mengaku melakukan aksi pencurian untuk biaya makan.
"Untuk biaya makan bang uangnya, karena aku diusir dari rumah. Baru sekali aku mencuri bang," ujarnya sambil tertunduk.
Dikatakannya, dalam aksinya ia bermain bersama ketiga rekannya, Putra (23) alias Puik, Darus (30) dan satu lagi yang baru dikenalnya.
"Berempat kami main bang dan yang tiga lagi kabur. Kami punya peran masing-masing, aku, Putra dan Darus masuk ke dalam rumah yang dijadikan gudang tersebut. Sementara satu orang lagi yang baru aku kenal menunggu di luar dengan becak bermotor," ujarnya.
Kanit Reskrim Medan Timur, AKP Paul Simamora saat dikonfirmasi membenarkan peristiwa tersebut.
"Saat ini pelaku sudah kita amankan, dan korbannya sedang buat laporan. Tiga pelaku lainnya masih kita kejar," ujarnya. [ded]
KOMENTAR ANDA