Kepala Lingkungan I, Kelurahan Titi Kuning, Kecamatan Medan Johor, Wagiran mengaku tidak mengetahui jika selama ini terdapat 12 TKW asal NTT yang bekerja di rumah pengolahan sarang burung walet di Jalan Brigjend Katamso, Gang Family No 77 dan 79, Lingkungan I, Kelurahan Titi Kuning, Kecamatan Medan Johor yang digerebek polisi, Minggu (23/2/2014) sore.
Ia mengaku baru mengetahui hal tersebut setelah salah seorang dintara mereka meninggal dunia.
"Selama ini saya nggak tau, baru tau setelah ada yang meninggal rabu kemarin itu," katanya dilokasi.
Hal yang sama juga disampaikan beberapa warga yang tinggal disekitar lokasi penggerebekan.
"Nggak ada yang tau warga disini kalau dirumah itu ada pekerja dari luar Medan," sebut seorang warga, Laura (39).
Diketahui, sore tadi polisi menggerebek rumah yang dijadikan pengolahan sarang walet tersebut. Penggerebekan melibatkan persoil dari unit VC Polresta Medan bersama personil Polsek Deli Tua dengan disaksikan Kepling setempat, Wagirin. [rgu]
KOMENTAR ANDA