Kabut asap yang berasal dari kebakaran hutan di Provinsi Riau, membuat bandara Kualanamu Airport International (KNIA) diselimuti kabut. Akibatnya dua pesawat terpaksa gagal terbang, Rabu (19/2/2014) pagi.
Pesawat gagal terbang tersebut adalah Garuda Airline nomor penerbangan GA-0207 dengan tujuan Batam. Sementara itu pesawat Malaysia Airline nomor penerbangan 0861 dengan tujuan Kuala Lumpur ditunda keberangkatannya akibat tebalnya kabut asap.
Tidak diketahui sampai berapa lama penundaan keberangkatan pesawat Garuda tersebut, namun pesawat Malaysia Air Line tersebut dikabarkan terjadi penundaan keberangkatan.
Selain menyelimuti bandara KNIA, kabut juga menyelimuti jalan menuju bandara sejak jam 06.00 wib, bahkan jarak 500 meter membuat kenderaan akan melintas kebandara harus ekstra hati-hati dan menghidupkan lampu untuk menerangi jalan.
Menurut Noval, petugas operator dan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika bandara Kualanamu pada wartawan, mengatakan kondisi kabut asap menyelimuti bandara akibat kebakaran hutan dan terdapatnya sejumlah titik api.
"Kabut ini berasal dari kebakaran hutan yang terjadi Sumatera dan Riau," terangnya. [ded]
KOMENTAR ANDA