Sebanyak 5 orang warga meninggal dunia akibat keracunan asap dari mesin genset di Klinik Sapta Mitra, Jalan Pondok Timur no 8 E, Bekasi Timur, Selasa (11/2/2014) dini hari.
Kelimanya yakni dokter Friska selaku dokter jaga, Slamet yang berprofesi perawat, Desi pelayan apotek, Ani staf akunting dan Oni bagian pelayanan. Seluruhnya bekerja pada klinik tersebut.
"Kejadian ini bermula saat listrik padam sejak pukul 01.00 WIB, pengelola lalu menghidupkan genset, namun asap genset tidak keluar ruangan dan bercampur dengan udara AC," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, dilansir rmol.co, Selasa (11/2/2014).
Selain para korban tewas, terdapat 4 korban lainnya yakni Santi dan Ifa yang merupakan analis klinik, serta Herman dan Siti Nurjanah. Mereka dilarikan ke rumah sakit Mitra, Bekasi Timur untuk mendapat perawatan. Petugas sendiri langsung melakukan penyelidikan atas insiden ini.
"Petugas mengamankan tempat kejadian, dan memintai keterangan saksi-saksi," jelas Rikwanto.[rmol/rgu]
KOMENTAR ANDA