Capres dari Partai Hanura, Wiranto mendatangi DPC Partai Hanura Medan, bersama beberapa caleg DPR RI dari Hanura, Rabu (5/2/2014). Rombongan Ketua Umum Hanura ini diterima Ketua DPC Hanura Medan, Hariman Tua Dibata Siregar.
Hariman mengatakan dalam sambutannya, Hanura Medan menargetkan satu fraksi di DPRD Kota Medan, dan apabila target tersebut tidak tercapai, maka dirinya akan mengundurkan diri.
Namun menurutnya misi paling besar adalah memenangkan Win-HT menjadi Presiden RI 2014.
Sementara Wiranto dalam sambutannya didepan ratusan kader Hanura, memotivasi dan berbicara tentang persiapan pemilu.
"Seharusnya negara ini dikelola lebih baik. Satu perubahan, hanya DPT dilakukan jika pemimpinnya mau dan mampu untuk melakukan perubahan itu," ujar Wiranto.
Wiranto pada kunjungannya ke DPC Hanura Kota Medan memberikan bantuan sembako kepada warga. Bantuan ini sendiri diberikan langsung oleh Wiranto didampingi oleh Ketua DPC Hanura Medan dan Caleg DPR RI Hanura Nurdin Tampubolon secara simbolik kepada warga.
Seusai memberikan sembako, Wiranto menyempatkan menemui wartawan, pada sesi ini Wiranto mengatakan Hanura akan bekerja keras meraih suara sebanyak-banyaknya, berusaha keras untuk memenangkan kompetisi Pemilu 2014.
Mengenai kontestasi pemilihan Presiden, Wiranto mengatakan, kedepan harus ada pemimpin yang memiliki Hati Nurani, agar negara ini bersih. "Sementara ini baru Hanura yang memiliki Capres-Cawapres resmi," ujarnya. [ded|M. Iqbal]
KOMENTAR ANDA