
Presiden didampingi Ibu Negara Ani Yudhoyono sempat mendengarkan pemaparan awal dari Gubernur Sumut Gatot Pujo Nugroho terkait erupsi Gunung Sinabung dan berakibat ribuan warga Tanah Karo mengungsi.
Usai mendengarkan pemaparan, rombongan Presiden akan meninjau pengungsian di Gereja Parokhi, Kabanjahe.
Di sini, Presiden sempat bermain tenis meja dengan salah seorang pengungsi, Serasi Sembiring. Bermain tenis meja dilakukan sebagai salahsatu cara menghibur korban bencana Sinabung.
Hadir dalam rombongan tersebut Mensos Salim Segaf Al Jufri, Menkopolhukam Djoko Suyanto, Menteri ESDM Jero Wacik, Menkokesra Agung Laksono, Mendagri Gamawan Fauzi, Kapolri Jenderal Sutarman. [ded]
Foto: Istimewa
KOMENTAR ANDA