
Untuk itu, masyarakat mendesak pemerintah untuk lebih serius memberikan perhatian ke masyarakat Karo .
"Pemerintah jangan tunggu warga Karo meninggal baru memberikan perhatian serius," kata Sekretaris Jenderal Majelis Permusyawaratan Rakyat Karo, Roy Fachraby Ginting, Rabu (15/1/2014).
Tak hanya itu, katanya, pemerintah seharusnya dapat menjadikan bencana Gunung Sinabung sebagai bencana nasional.
" Meskipun tidak ada korban jiwa yang jatuh, namun penetapan sebagai bencana nasional ini seluruh sumber daya yang ada akan dikerahkan untuk membantu warga Karo yang menjadi korban erupsi Gunung Sinabung," ujarnya.
Dirinya meminta penanganan bencana ini tidak hanya diserahkan kepada daerah. Sebab, pemerintah daerah hanya memikirkan logistik pengungsi.
"Mereka hanya memikirkan perut pengungsi, memikirkan beras dan mi instan," ucapnya. [ded]
KOMENTAR ANDA