Hingga saat ini petugas kepolisian masih terus mencari oknum anggota OKP berseragam Ikatan Pemuda Karya (IPK) yang diduga terlibat dalam melakukan tindakan premanisme dengan menyerang anggota lantas dan merusak pos polisi di persimpangan jalan Raden Saleh-Jalan Balai Kota, Medan, Sabtu (7/12/2013) sore.
"Kita tidak akan membiarkan tindakan premanisme seperti ini," kata Kapolresta Medan, Niko Afinta (foto-red)
Niko menyebutkan tindakan yang dilakukan anggota IPK tersebut merupakan tindakan premanisme yang harus ditindak tegas.Sebab, selain mengganggu ketertiban masyarakat, mereka juga terkesan arogan dengan melawan petugas kepolisian.
"Pengejaran dilakukan seluruh satuan mulai dari Reskrim, Sabara dan satuan lainnya," ujarnya.
Diketahui puluhan oknum anggota IPK diamankan oleh petugas kepolisian karena melawan petugas saat konvoi mereka diberhentikan petugas karena tidak mengenakan helm. Hingga saat ini mereka masih menjalani pemeriksaan di Mapolresta Medan. [ded]
KOMENTAR ANDA