Maraknya aksi kejahatan perampokan di jalan raya akhir-akhir ini menimbulkan keprihatinan tersendiri bagi Gubernur Sumatera Utara, Gatot Pujo Nugroho.
Sebab itu, dia mendukung sepenuhnya kebijakan Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sumatera Utara dalam menumpas kejahatan dan meminta masyarakat meningkatkan kewaspadaan. Satu kebijakan itu adalah melakukan tindakan tegas terukur seperti tembak di tempat, untuk menekan aksi-aksi kriminal yang banyak menimbulkan korban.
"Akhir-akhir ini semakin banyak peristiwa perampokan yang menimpa warga masyarakat kita di jalan. Ini situasi yang perlu kita sikapi, saya mendukung sepenuhnya kebijakan Kapolda Sumut," ujar Gubsu kepada wartawan di Medan, Selasa (26/11/2013).
Salah satu kebijakan yang didukung adalah tindak tembak di tempat bagi para pelaku kejahatan sesuai dengan standar operasi prosedur yang ditetapkan.
Lebih jauh lagi, Gubsu juga mengingatkan kepada masyarakat luas untuk meningkatkan kesadaran dan kewaspadaan akan bahaya kejahatan.
"Ini bukan hanya tugas kepolisian, namun juga tanggungjawab bersama. Akan lebih baik apabila semua pihak melakukan pencegahan dengan meningkatkan kewaspadaan dan selalu berhati-hati," kata Gubsu.
Gubernur menuturkan, dari sejumlah laporan masyarakat kepadanya, aksi kejahatan ini sudah masuk kategori meresahkan. Tak jarang aksi kejahatan ini dibarengi aksi kekerasan dan diwarnai jatuhnya korban tewas.
Korban kriminal jalanan ini berasal dari berbagai latar belakang, mulai warga biasa, keluarga wartawan bahkan sudah merembet ke turis asing. [ded]
KOMENTAR ANDA