post image
KOMENTAR
Muhammad Sofyan terpilih sebagai Ketua KPU Serdangbedagai (Sergai) yang baru periode 2013-2018. Dia dan empat komisioner lainnya akan bahu membahu menjadi penyelenggara Pemilu 2014 mendatang.

Sebelumnya, Sofyan dilantik sebagai anggota KPU secara serentak Selasa lalu bersama Edi Susilo dan Anda Radiansyah Ali. Sementara Muhammad Rizwan MP dan Badrun Dipl Ek merupakan incumben yang terpilih kembali.

Pantauan MedanBagus.Com di kantor KPU Sergai, Kamis (31/10/2013) siang, kelima anggota KPU yang baru dilantik sudah terlihat sibuk di ruangannya masing-masing.

Badrun ditemui di ruang kerjanya mengatakan, tugas anggota KPU yang baru adalah meneruskan program yang KPU yang lama terutama dalam menyempurnakan data DPT (Daftar Pemilih Tetap) untuk pemilu 2014 mendatang.

"Kita fokuskan pada penyempurnaan data DPT yang lama, apakah ada pemilih yang ganda, sehingga kita akan menyempurnakannya," papar Badrun.

Menurut Badrun, pada penyaringan seleksi anggota KPU Sergai, dirinya sempat kebingungan melihat jumlah peserta yang sebagian besar punya pengalaman berbeda.

"Saya bersyukur terpilih kembali sebagai anggota KPU Sergai, dengan terpilih kembali maka program yang lalu tinggal dibenahi," terangnya.

Sementara itu Sekretaris KPU Sergai Ingan Malem Tarigan mengatakan, jumlah DPT terakhir di Sergai adalah 457.373, namun masih dalam penelitian soal ada tidaknya data ganda.

"Kita lihat anggotan KPU yang baru sudah masuk kantor dan bekerja untuk menyempurnakan data DPT," paparnya. [ded]

PHBS Sejak Dini, USU Berdayakan Siswa Bustan Tsamrotul Qolbis

Sebelumnya

PEMBERDAYAAN PEREMPUAN NELAYAN (KPPI) DALAM MENGATASI STUNTING DAN MODIFIKASI MAKANAN POMPOM BAKSO IKAN DAUN KELOR DI KELURAHAN BAGAN DELI

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel Peristiwa