post image
KOMENTAR
Gara-gara tertangkap basah mencuri satu unit mesin molen, Enjel Matondang (17), warga jalan Jalan Turi, Gang Inpres, Kelurahan Binjai , Kecamatan Medan Denai ini terpaksa harus meraskan dinginnya sel Polsek Medan Area.

Tak hanya itu, sebelum diserahkan ke Polsek Medan Area, kuli bangunan ini juga bonyok dipermak massa, Senin (21/10/2013).

Informasi dihimpun, kejadian ini bermula saat dirinya bersama temannya Surya Sihombing (17), melintas di Jalan Turi dengan mengendarai kereta. Mereka berniat mencuri mesin molen milik Tamrin Malango (39), warga Jalan Turi Ujung, Gang Dame, Kelurahan Binjai, Kecamatan Medan Denai yang sudah direncanakan terlebih dahulu.

Meski suasana di rumah tersebut ramai, namun mereka tidak peduli. Keduanya terbilang cukup profesional karena berhasil mengeluarkan mesin pengocok semen itu dari dalam rumah.

Selanjutnya, mereka mengangkat mesin tersebut dan meletakannya di atas kereta. Meskipun begitu, aksi mereka tidak berjalan sesuai rencana. Mereka kepergok oleh pemilik rumah saat hendak melarikan mesin tersebut. Spontan saja, Tamrin berteriak maling dan mengundang perhatian warga sekitar.

Teriakan itu tidak sia-sia setelah warga mengejar kedua pelaku. Namun, salah seorang pelaku, Surya berhasil melarikan diri meninggalkan Enjel beserta kereta dan mesin molen.

Sementara, Enjel ditangkap warga dan dihajar hingga bonyok. Untungnya, petugas yang sedang melintas melihat kejadian itu dan dengan cepat mengamankan Enjel dari amukan massa.

Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, Enjel beserta barang bukti berupa mesin molen dan keretanya diboyong ke Mapolsekta Medan Area.

Di kantor polisi, Enjel menolak diwawancarai wartawan. Parahnya lagi, kuli bangunan ini enggan untuk difoto dengan alasan malu masuk ke koran.

Kapolsekta Medan Area, Kompol Rama Samtama Putra mengatakan kalau pelaku (Enjel) beserta barang bukti sudah diamankan.

"Hingga kini, pelaku masih dalam pemeriksaan. Korban mengalami kerugian sekitar Rp 2,8 juta," ujarnya. [ded]

Polsek Hamparan Perak Tangkap Remaja Diduga Geng Motor

Sebelumnya

Anak Dan Ayah Keroyok Warga Hingga Tewas Di Medan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Kriminal