Rata-rata, anak-anak saat ini memiliki kecerdasan intelektual, namun tidak diimbangi dengan kecerdasan spiritual dan emosional. Akhinya, anak-anak susah mencapai puncak karir, karena hanya mengandalkan intelektualitas.
"Jika ketiganya digabung maka seorang anak akan sukses di puncak karirnya karena merasa mendapat amanah dan akan digunakan untuk alam semesta, bukan hanya untuk dirinya atau kelompoknya saja," kata Ketua Umum PAN, Hatta Rajasa, saat meluncurkan dua buku "Cerita Tentang Keberanian" dan "Cerita Tentang Kebijaksanaan" di Godong Ijo, Sawangan, Depok akhir pekan kemarin.
Menurut Hatta, mendengar dongeng bisa melahirkan kecerdasan emosioal dan spritual. Karena itu ia mengajak para ibu untuk mendongeng kepada anaknya, minimal 15 menit dalam sehari, baik itu sebelum tidur atau saat selepas maghrib.
"Kalau didongeng dan diceritakan cerita yang berisi khazanah Indonesia maka kedekatan emosional dengan ibu, manusia lainnya dan negara akan timbul. Energi ibu dan anak itu suatu saat akan bermanfaat," kata Hatta.
"Dulu ibu saya selalu cerita kepada saya setiap habis maghrib. Saya dibesarkan oleh dongeng," kenang Hatta
Hatta pun mengajak agar semua pihak membangkitkan kembali cerita dongeng dan cerita rakyat yang berisi pesan-pesan moral demi membentuk karakter anak cerdas dan unggul. [rmol/hta]
KOMENTAR ANDA