post image
KOMENTAR
Isu adanya surat suara untuk Pilkada Dairi yang telah dicoblos ternyata hanya isapan jempol semata. Hal ini diketahui setelah Komisi Pemilihan Umum (KPU) Dairi beserta seluruh unsur Musyawarah Pimpinan Daerah (Muspida), tim sukses pasangan calon dan Panwas Dairi.

Mereka menyaksikan langsung pemeriksaan seluruh surat suara yang ada di Kecamatan Silima Pungga-Pungga yang sebelumnya diisukan telah dicoblos.

Dalam pemeriksaan tersebut, surat suara diperiksa satu persatu dan akhirnya tidak ditemukan surat suara yang tercoblos.

"Ini membuktikan bahwa isu yang ada itu hanya isapan jempol," kata Ketua KPU Dairi, Veryanto Sitohang, Minggu (7/10/2013).

Atas hasil ini, Veryanto meminta agar masyarakat tidak lagi terprovokasi dengan isu-isu menyesatkan seputar Pilkada. Veryanto menggaransi surat suara kini dalam kondisi aman dan telah terdistribusi dengan baik. Surat suara juga memiliki pengaman yang tidak bisa dipalsukan.

"Saya garansi tidak ada persoalan dalam surat suara ini," tergasnya.

Diketahui, kerusuhan sempat mewarnai tahapan Pemilihan bupati Dairi pekan lalu. Ribuan massa pendukung tiga pasangan calon Bupati Dairi, berdemo terkait isu temuan surat suara yang rusak.

Aksi beralnsgung hingga malam hari karena tak juga mendapat pernyataan apapun dari komisioner KPUD Dairi. Saat malam, listrik di wilayah itu padam hingga memancing massa melempari Kantor KPUD Dairi.

Dari kerusuhan itu, massa merusak kantor KPUD Dairi, Kantor Bupati Dairi, gedung Balai Budaya dan membakar dua unit mobil. [ded]

Komunitas More Parenting Bekerja Sama Dengan Yayasan Pendidikan Dhinukum Zoltan Gelar Seminar Parenting

Sebelumnya

Sahabat Rakyat: Semangat Hijrah Kebersamaan Menggapai Keberhasilan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Komunitas