Menjelang Idul Adha tahun ini, penjualan hewan kurban di Medan mengalami peningkatan hingga 30 persen. Tingginya penjualan hewan kurban ini disebabkan banyaknya masyarakat yang ikut berkurban. Akibatnya lonjakan pembeli meningkat 30 persen.
“Untuk harga sapi dia ada paket, paket terkecil Rp. 8 juta setengah sampai dengan Rp. 28 juta. Habis ini kita akan membeli sapi lokal nanti kita pelihara dan jika sudah cukup usianya baru kita bawa ke Medan untuk dijual. Uuntuk hari ini saja pesanan sudah mencapai 15 ekor dan sudah mencapai 60 persen dan sapi atau lembu yang terjual 60 atau 50 ekor,” ungkap Samsul Efendi, penjual Hewan Kurban
Pesanan hewan kurban jenis sapi saat ini, lanjut dia, masih didominasi oleh pesanan di luar Medan. Sebab itu, agar pembeli hewan kurban tidak kecewa, biasanya para penjual hewan kurban telah menyediakan stok.
"Untuk tahun ini lembu atau sapi merupakan hewan kurban yang banyak dibeli, sedangkan untuk hewan kambing kurang diminati masyarakat." tandas Samsul. [hta]
KOMENTAR ANDA